BUPATI DAN WABUP SBB HADIRI PARIPURNA PENGAMBILAN SUMPAH KETUA DAN WAKIL KETUA DPRD SBB





Piru-Bupati Seram Bagian Barat Drs. M. Yasin Payapo, M.Pd dan Wakil Bupati Timotius Akerina,SE,M.Si menghadiri rapat paripurna dalam rangka  pengucapan sumpah/janji pimpinan dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Seram Bagian Barat Masa Jabatan 2019-2024 yang berlangsung di rapat Paripurna Kantor DPRD Kabupaten SBB.

Turut Hadir pada kegiatan tersebut, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompinda), Anggota DPRD Kabupaten SBB periode 2019-2024, Para Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemkab SBB, Tokoh Pemekaran, Pimpinan Partai Politik, Tokoh Pemuda serta para undangan lainnya.

Kegiatan diawali dengan pembukaan sidang palipurna oleh Ketua Sementara DPRD SBB Abdul Rasyid Risaholit, yang dilanjutkan dengan pembacaan Surat Keputusan Gubernur Maluku yang dibacakan oleh Sekertaris DPRD Kab. SBB No 254 tahun 2019 Tentang Pemberhentian dan pengangkatan Pimpinan DPRD Kab. SBB periode 2019 – 2024.

Pengambilan Sumpah dilakukan oleh Ketua Pengadilan Negeri Dataran hunipopu Johanis Dairo Malo kepada Abdul Rasyid Risaholit, S.Pi (Partai Hanura), Wakil Pimpinan I : Arifin Pondlan Grisya, SH ( Partai Nasdem), Wakil Pimpinan II : La Nyong ( Partai PDIP ).

Ketua DPRD Masa jabatan jabatan 2019 – 2024 dalam sambutan singkatnya mengatakan ucapan puji dan Syukur kepada Tuhan yang Maha Esa dengan lindunganNya dan penyertaanNya kita masih diperkenankan menghadiri rapat paripurna pengucapan sumpah janji pimpinan DPRD Kab. SBB masa jabatan 2019-2024 dalam keadaan sehat walafiat.

“Seorang pimpinan diharapkan mampu mengaktualisasikan kualifikasi dan kompetensi yang dimilikinya untuk menjadi pemimpin yang memimpin dalam menghadapai problem solver bukan semata-mata solidarity maker. Sebagai seorang pimpinan yang dipilih masyarakat tentunya menaruh harapan besar sehingga perlu memiliki visi dan misi serta jati diri yang lebih baik sebagai aktor utama Pembangunan Daerah yang lebih bersih transparan akuntabel efektif dan efisien serta berwibawa juga dapat memainkan peran sebagai mediator dan fasilitator yang secara berkesinambungan dalam mengembangkan budaya dan etika politik yang dewasa pada kepentingan masyarakat. Ucapnya.